Peringatan HUT Bhayangkara ke-66 di Polres Malang, Minggu
(1/7/2012) dimeriahkan dengan pertunjukan wayang kulit yang digelar di
lapangan Satya Haprabu Polres Malang di Kepanjen.
Pertunjukan wayang kulit dengan lakon "Pandawa Sukur" ini, dimulai pukul 20.00 WIB dan dibawakan oleh dalang asli kota Malang, Ki Ardi Purbo Antono. Menuut Ipda Sutiyo, salah seorang panitia mengatakan .“Masyarakat yang menonton jangan lupa bawa fotocopy KTP. Karena ada undian berhadiah sepeda motor,"
Pada pagi hari diadakan Upacara di Lapangan SD Turen, dalam upacara tersebut Polres Malang memberikan penghargaan pada beberapa warga yang telah membantu Kepolisian, Salah satu warga yang mendapat penghargaan itu, adalah Bunga Kharisma (21), mahasiswi Universitas Kanjuruhan (Unikan) Kota Malang, yang Kamis (28/6/2012) malam berhasil menangkap sendiri dua penjambret tasnya di Kecamatan Turen.
Kepada wartawan, perempuan berjilbab ini mengaku sama sekali tak menduga akan mendapatkan penghargaan. Pasalnya, saat nekat menabrakkan motornya ke pelaku jambret, semata-mata karena tas yang dijambret berisi materi ujian kuliahnya. "Ya senang sekaligus tidak menyangka akan dapat penghargaan ini, semoga bisa memberi manfaat,” ujar Bunga.
Kapolres Malang, AKBP Rinto Djatmono berharap, apa yang dilakukan Bunga dan tiga penerima penghargaan lainnya, bisa menjadi contoh bagi warg lainnya untuk membantu menekan angka kriminalitas di lingkungannya masing-masing.
Pertunjukan wayang kulit dengan lakon "Pandawa Sukur" ini, dimulai pukul 20.00 WIB dan dibawakan oleh dalang asli kota Malang, Ki Ardi Purbo Antono. Menuut Ipda Sutiyo, salah seorang panitia mengatakan .“Masyarakat yang menonton jangan lupa bawa fotocopy KTP. Karena ada undian berhadiah sepeda motor,"
Pada pagi hari diadakan Upacara di Lapangan SD Turen, dalam upacara tersebut Polres Malang memberikan penghargaan pada beberapa warga yang telah membantu Kepolisian, Salah satu warga yang mendapat penghargaan itu, adalah Bunga Kharisma (21), mahasiswi Universitas Kanjuruhan (Unikan) Kota Malang, yang Kamis (28/6/2012) malam berhasil menangkap sendiri dua penjambret tasnya di Kecamatan Turen.
Kepada wartawan, perempuan berjilbab ini mengaku sama sekali tak menduga akan mendapatkan penghargaan. Pasalnya, saat nekat menabrakkan motornya ke pelaku jambret, semata-mata karena tas yang dijambret berisi materi ujian kuliahnya. "Ya senang sekaligus tidak menyangka akan dapat penghargaan ini, semoga bisa memberi manfaat,” ujar Bunga.
Kapolres Malang, AKBP Rinto Djatmono berharap, apa yang dilakukan Bunga dan tiga penerima penghargaan lainnya, bisa menjadi contoh bagi warg lainnya untuk membantu menekan angka kriminalitas di lingkungannya masing-masing.
Sumber artikel :
Pesan moral artikel :
Kontributor Artikel & lamp; Foto : Herman Hidayat Profile Facebook Herman Hidayat klik di sini. Herman adalah Pemilik MestiMoco.com.
click for tour in Malang Regency
Check
Tidak ada komentar:
Posting Komentar