Diakuinya batik kepada dunia sebagai warisan budaya tak ternilai milik Indonesia merupakan kebanggaan nasional, pengakuan oleh Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) melalui lembaga yang membawahi masalah kebudayaan Educational Scientific and Cultural Organisation (UNESCO) di kota Abu Dhabi – Uni Emirat Arab pada tahun 2009 lalu.
UNESCO menilai batik sebagai ikon budaya bangsa yang memiliki keunikan serta simbol dan filosofi yang mendalam mencakup siklus kehidupan manusia. Kini batik tidak hanya menjadi pakaian tradisional masyarakat Indonesia saja tetapi masyarakat dunia juga bangga menggunakan batik sebagai pakaiannya.
Tentu saja sebagai warga negara yang baik kita harus bangga dan bersyukur. Dengan eksistensi batik yang sudah Go International. Sejak diakui dunia batik terus bergema gaungnya. Karena dalam event internasional yang melibatkan para pakar batik, kolektor, serta komunitas pecinta batik yang ada di dalam dan luar negeri menjadikan batik mengalami perkembangan yang sangat dramatis. Bahkan sangkin Fenomenalnya Malaysia langsung mengklaim batik yang sudah diakui milik indonesia sebagai budaya mereka.
Sumber artikel :
Pesan moral artikel :
Kontributor Artikel & lamp; Foto : Herman Hidayat Profile Facebook Herman Hidayat klik di sini. Herman adalah Pemilik MestiMoco.com.
click for tour in Malang Regency
Check
Tidak ada komentar:
Posting Komentar