Kepanjen (12/11)-Pemerintah Kabupaten Malang berkomitmen melestarikan sumberdaya hayati dan sumberdaya air.
Hal ini terlihat dari berbagai kegiatan pelestarian lingkungan yang telah dilakukan. Seperti halnya Peringatan Hari Lingkungan yang disinergikan dengan Hari Cinta Puspa dan Satwa, di Badan Lingkungan Hidup, Kepanjen, Jumat (12/11).
Bupati Rendra Kresna menegaskan, apa yang dilakukan pemerintah bukan hanya untuk generasi terkini, tetapi untuk generasi mendatang. “Mari kita berbuat yang terbaik agar kita bisa mewariskan yang terbaik untuk anak cucu kita,” ujarnya.
Rendra menegaskan perlunya pemanfaatan lingkungan berwawasan lingkungan. “Memang benar kita perlu memanfaatkan sumberdaya lingkungan, tetapi harus juga memperhatikan kelestariannya. Jangan sampai kita ini malah menghancurkan lingkungan,” tegasnya.
Kepala Badan Lingkungan Hidup, Ir. Subandiyah, CeS, mengatakan peringatan hari itu ditujukan untuk mendorong seluruh warga masyarakat kabupaten malang berperan serta dalam pelestarian lingkungan. “Tidak hanya pemerintah, tetapi seluruh komponen masyarakat bisa terlibat dalam pelestarian lingkungan.
Peringatan ini dihadiri oleh berbagai komponen masyarakat mulai Forpinda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Malang Raya, kepala SKPD, Camat dan tokoh-tokoh pendidikan. Pada kesempatan itu dilepas 1000 ekor burung pipit dan penanaman pohon sebagai simbol pelestarian sumberdaya hayati.
Sumber artikel :
Pesan moral artikel : Apa yang dilakukan saat ini akan berdampak pada masa yang akan datang
Kontributor Artikel & lamp; Foto : Herman Hidayat Profile Facebook Herman Hidayat klik di sini. Herman adalah Pemilik MestiMoco.com.
www.MestiMoco.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar